Gubernur Yulius Selvanus Sambut 145 Taruna AAU: Bangkitkan Semangat Bela Negara di Bumi Nyiur Melambai

Sulut1news.com, Manado – Suasana hangat penuh semangat patriotisme mewarnai halaman Wisma Negara Bumi Beringin pada Jumat (25/4/2025), ketika Gubernur Sulawesi Utara, Yulius Selvanus, bersama istri tercinta Ny. Anik Fitri Wandriani, menyambut kedatangan 145 Taruna Tingkat III Akademi Angkatan Udara (AAU).

Kunjungan para taruna ini merupakan bagian dari Latihan Cakra Wahana Paksa 2025, sebuah agenda strategis yang dirancang untuk memadukan ilmu dan praktik dalam dunia kedirgantaraan. Kegiatan ini juga menjadi wadah memperkuat sinergi antara TNI AU dan pemerintah daerah.

Dalam sambutannya, Gubernur Yulius mengungkapkan rasa bangga dan hormat atas kehadiran para calon perwira udara tersebut. “Selamat datang di Bumi Nyiur Melambai. Saya merasa terhormat bisa berada di tengah-tengah calon pemimpin langit Indonesia,” ujar Yulius yang disambut tepuk tangan meriah.

Gubernur Yulius menilai kehadiran para taruna bukan sekadar kegiatan seremonial, melainkan momen penting untuk memperkuat nilai-nilai kebangsaan, semangat bela negara, serta pemahaman tentang kekuatan udara (Air Power) yang menjadi salah satu pilar pertahanan nasional.

“Kegiatan ini bukan hanya latihan teknis, tetapi juga pembentukan karakter dan jiwa patriotik. Sinergi antara militer dan masyarakat harus terus dibangun untuk menjaga keutuhan dan kedaulatan negara,” tambahnya.

Yulius juga menyampaikan harapan agar silaturahmi ini menjadi awal dari hubungan emosional yang lebih erat antara AAU dan masyarakat Sulawesi Utara. Ia pun mengajak generasi muda Sulut untuk tidak ragu menempuh jalan pengabdian di dunia militer.

“Putra-putri Sulut memiliki potensi luar biasa. Mari bangkitkan semangat untuk ikut menjaga langit Indonesia melalui Akademi Angkatan Udara,” seru Yulius penuh semangat.

Menambah bobot acara, Gubernur Akademi Angkatan Udara, Marsekal Muda TNI Dr. Ir. Purwoko Aji Prabowo, M.M., MDS turut hadir dan menyampaikan apresiasi atas sambutan hangat pemerintah daerah. Ia menekankan pentingnya kolaborasi lintas sektor dalam membina generasi muda yang tangguh, berwawasan kebangsaan, dan siap menghadapi tantangan global.

Kegiatan silaturahmi ini juga dihadiri oleh jajaran Forkopimda Sulawesi Utara, menunjukkan keseriusan dan kekompakan unsur pemerintah dan pertahanan dalam membangun masa depan bangsa yang lebih kuat.

(EL)

Posting Komentar

0 Komentar