Gubernur Yulius Selvanus Awali Safari Ramadhan di Bolmong, Disambut Meriah oleh Warga

Sulut1news.com, Bolmong – Gubernur Sulawesi Utara, Mayjen TNI (Purn) Yulius Selvanus, SE, memulai agenda Safari Ramadhan 1446 Hijriyah/2025 M yang digelar oleh Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulut. Kunjungan pertama berlangsung di Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) pada Kamis, 13 Maret 2025, dengan pusat kegiatan di Kecamatan Inobonto.

Gubernur Yulius tiba di Inobonto didampingi sang istri, Anik Fitri Wandrian, yang juga menjabat sebagai Ketua TP PKK Sulut, serta rombongan pejabat Pemprov. Kedatangan mereka disambut langsung oleh Bupati Bolmong, Yusra Alhabsy, bersama jajaran pemerintah daerah dengan prosesi adat khas Mongondow.

Suasana penyambutan berlangsung meriah. Masyarakat yang hadir tampak antusias menyambut pemimpin mereka, bahkan seruan "YSK, YSK, YSK!"—singkatan dari nama Gubernur Yulius Selvanus—bergema di lokasi acara. Gubernur dan istri pun dengan hangat menyalami satu per satu warga yang hadir.

Safari Ramadhan di wilayah Bolaang Mongondow Raya (BMR) ini akan berlangsung selama lima hari, hingga 17 Maret 2025. Selama agenda ini, Gubernur Yulius dan rombongan akan melakukan berbagai kegiatan, mulai dari silaturahmi dengan masyarakat, penyerahan bantuan sosial, hingga kunjungan ke lokasi pembangunan Kampus Baru IAIN Bolmong Raya.

Kegiatan Safari Ramadhan ini menjadi momentum penting bagi Pemprov Sulut dalam mempererat hubungan dengan masyarakat, sekaligus berbagi berkah di bulan suci.

(EL)

Posting Komentar

0 Komentar