Gubernur YSK Genjot Olahraga Sulut: Siapkan Atlet Berprestasi untuk PON

Manado, sulut1news.com – Gubernur Sulawesi Utara, Yulius Selvanus Komaling (YSK), menyoroti banyaknya potensi cabang olahraga (Cabor) di Sulut yang belum dioptimalkan. Beberapa Cabor seperti boling, bridge, dan catur sebenarnya memiliki atlet berbakat, namun kurangnya fasilitas dan perhatian membuat mereka memilih pindah ke daerah lain.

Fasilitas Minim, Atlet Berprestasi Pindah Daerah

"Dampak dari tidak optimalnya pembinaan olahraga ini adalah banyak atlet berprestasi yang memilih pindah ke daerah lain karena merasa tidak diurus," ungkap YSK saat berbicara di Kantor Gubernur, Rabu (6/3).

YSK, yang juga menjabat sebagai Penasehat Persatuan Boling Indonesia (PBI) Sulut serta pengurus pusat catur, menegaskan bahwa ke depan pihaknya akan lebih fokus pada pengembangan olahraga di Sulawesi Utara.

Sehatkan Masyarakat, Targetkan PON

"Kalau kita rajin berolahraga, tubuh kita akan sehat. Jika masyarakat sehat, rumah sakit akan kosong, hanya orang lanjut usia yang akan menempatinya," ujar YSK.

Menurutnya, olahraga menjadi salah satu bidang prioritas Presiden Prabowo Subianto. Oleh karena itu, ia menegaskan bahwa Sulawesi Utara harus mengawal dan meningkatkan prestasi olahraga daerah. "Target kita maksimal bisa masuk 10 besar di PON, minimal 5 besar," tambahnya.

Musprov KONI Sulut Segera Digelar

Untuk mencapai target tersebut, YSK menekankan pentingnya pembenahan struktur kepengurusan olahraga. Ia mengungkapkan bahwa masa kepengurusan KONI Sulut telah habis, dan KONI Pusat telah menghubunginya terkait pemilihan pengurus baru.

"Saya sudah ditelepon KONI Pusat bahwa masa periode KONI Sulut telah habis, jadi kita akan segera melaksanakan Musprov KONI Sulut untuk pemilihan kepengurusan yang baru," jelasnya.

Upayakan Pemindahan PON NTT ke Sulut

Lebih jauh, YSK juga memiliki keinginan besar agar penyelenggaraan Pekan Olahraga Nasional (PON) yang rencananya diadakan di Nusa Tenggara Timur (NTT) bisa dialihkan ke Sulawesi Utara.

"Nah, kalau usulan ini disetujui, maka seluruh fasilitas olahraga harus dibenahi. Untuk itu, Dispora Sulut dan KONI harus segera melakukan perencanaan yang matang," tegasnya.

Dengan berbagai langkah strategis ini, Gubernur YSK berharap dunia olahraga di Sulawesi Utara dapat berkembang lebih pesat dan mampu mencetak atlet-atlet berprestasi di tingkat nasional maupun internasional.

(EL)

Posting Komentar

0 Komentar